News SPF

News
March 3, 2018

Where is SPF located?

LETAK GEOGRAFIS

AREA KONSERVASI SPF TERLETAK DI PULAU YAPEN BAGIAN TIMUR SEBELAH UTARA (NORTHEASTERN YAPEN)

SECARA ADMINISTRATIF

MENEMPATI AREA SELUAS ± 3.000 Ha, AREA KONSERVASI SPF TERLETAK DI KAMPUNG SAWENDUI, DISTRIK RAIMBAWI, KABUPATEN KEPULAUAN YAPEN, PROVINSI PAPUA.

SECARA ADAT (TANAH ULAYAT)

SECARA ADAT, AREA KONSERVASI SPF DIMILIKI OLEH DUA SUKU BESAR DI YAPEN TIMUR YAITU SUKU WABO DAN SUKU NUNSIARI. BATAS TANAH ULAYAT ADAT KEDUA SUKU TERSEBUT ADALAH SUNGAI KASUARI. SUKU WABO MEMILIKI TANAH ULAYAT DI SEBELAH BARAT SUNGAI KASUARI, SEDANGKAN SUKU NUNSIARI MEMILIKI TANAH ULAYAT DI SEBELAH TIMUR SUNGAI KASUARI.

SUKU WABO MERUPAKAN GABUNGAN DARI 5 MARGA YAITU MARGA SAMBER, RUNDI (SENNU), KAMAWA, RUMPEDAI, DAN RUNGGAMUSI. SUKU WABO DIPIMPIN OLEH SEORANG KEPALA SUKU YANG BERNAMA ALFONS SAMBER. SUKU NUNSIARI MERUPAKAN GABUNGAN DARI 3 MARGA YAITU KORANO, SANUARI, DAN WORIASI. SUKU NUNSIARI DIPIMPIN OLEH SEORANG KEPALA SUKU YANG BERNAMA HENGKY KORANO.

Ikuti Kami di Facebook

Let's Conserve Indonesia's Biodiversity